SAMARINDA - Menghadiri musyawarah desa Sepakat kecamatan Loa Kulu tentang perubahan rencana kerja pemerintah desa (RKPDes) tahun 2023, Bintara pembina desa (Babinsa) Kopda Sigit tekankan penyaluran BLT harus tepat sasaran. Selasa (14/02/2023).
Penekanannya tersebut disampaikan Kopda Sigit setelah pembahasan perubahan rencana kerja di bidang penyelenggaraan Pemdes, Pelaksanaan Pemdes, pembinaan dan pemberdayaan masyarakat serta penanggulangan bencana keadaan darurat dan mendesak oleh kepala desa Sepakat.
"Sebagai aparat kewilayahan dalam hal ini Babinsa, saya menekankan kepada aparatur diwiliyah dari tingkat RT sampai dengan tingkat desa lebih selektif dalam melakukan pendataan agar dalam penyalurannya benar-benar ditujukan kepada warga yang kurang mampu", tegas Sigit.
Baca juga:
Kasad: Jangan Ragu Bertindak Tegas
|
Sementara itu kepala desa Sepakat, Jamli mendukung pernyataan yang disampaikan Babinsa, "saya setuju dengan yang disampaikan Babinsa, penyaluran BLT harus menjadi perhatian kita semua agar tepat sasaran baik dalam pendataan maupun pelaksanaan penyalurannya", ucapnya.
Sigit juga menambahkan dalam pelaksanaan penyaluran BLT merupakan tanggung jawab kita untuk mengawasi proses penyalurannya dengan harapan penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) diterimakan oleh warga yang benar-benar tidak mampu dan sangat membutuhkan bantuan tersebut, tambahnya.